Menulis itu apakah pekerjaan yang sulit?jawaban ini akan berbeda pada masing-masing personal, bagi yang sudah terbiasa, tentunya tidak akan menemui banyak kesulitan, seprti halnya berbicara didepan publik, jika sering dilatih, senantiasa akan lancar dan soul untuk berbicara juga akan otomatis mengikuti. KEmbali lagi mengenai menulis, saya sendiri bukan seorang penulis yang pantas untuk membahas hakikat menulis, akan terlalu bertele-tele dan bukan pada tempatnya. Yang ingin saya sampaikan adalah ajakan untuk menulis, khususnya untuk rekan-rekan yang bertugas dalam pekerjaan administratif, sungguh penting, walaupun hanya sekedar catatan harian apa yang sudah dilakukan dalam satu hari tersebut.
Sebagai wujud niatan saya untuk mengajak rekan rekan kantor(kantor yang lain), kemaren disempatkan untuk mensetup Drupal sebagai media dokumentasi kami, juga sekalian sebagai webiste Laboratorium, masih sederhana, harapannya isi dari konten ini yang memberikan manfaat kedepannya dan dilengkapi sambil berjalan, penambahan konten dan modul juga sesuai dengan request waktu. Selain sebagai media belajar menulis blog sederhana itu nantinya juga akan berperan sebagai berikut:
- Media komunikasi atar staff di Laboratorium Energi dan Mesin Pertanian
- Media Publikasi online untuk mempererat silaturahim dengan praktikan (nantinya)
- Media pendaftaran online praktikum
- Catatan harian pekerjaan(poi ini yag sudah berjalan)
semoga dengan adanya media ini mampu mengajak diri saya sendiri untuk tertib berharap dengan menuliskan di Inet, suatu saat akan menjadi sebuah kenangan..dan yang pasti perjuangan masih terus berlanjut gan..